Babinsa Koramil 03/ Pulau Punjung Bantu Distribusikan Air Bersih Ke Wilayah Terdampak Kekeringan

Penrem 032 – Musim kemarau yang terjadi beberapa bulan belakangan di Sumatera Barat membuat sejumlah wilayah terancam terkena dampak kekeringan. Termasuk di Kabupaten Dharmasraya terkena dampak serupa.

Untuk membantu mengatasi keadaan tersebut, Koramil 03/Pulau Punjung Kodim 0310/SS yang bekerjasama dengan Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Kabupaten Dharmasraya melakukan pendistribusian air bersih kepada masyarakat yang daerahnya terkena dampak, bertempat di Jorong Tri Mulya I Nagari Panyubarangan Kecamatan Timpeh, Kabupaten Dharmasraya.Senin (16/9).

Hari ini, Serma Joko Sumarno dan Serda St Budiman Babinsa Koramil 03/Pulau Punjung bersama dengan petugas BPBD Dharmasraya menyalurkan 3 tangki bantuan air bersih kepada masyarakat di Nagari Panyubarangan Kec.Timpeh yang terdampak bencana kekeringan.

Disampaikan oleh Serma Sumarno, mereka menerima pemberitahuan bahwa hari ini masyarakat di Kecamatan Timpeh meminta kiriman air bersih dikarenakan sumur yang dimiliki tiap warga mengalami kekeringan.

“Kami terima laporan ada sekitar 13 Jorong di Kecamatan Timpeh yang memberitahukan bahwa mengalami kesulitan air bersih”, ujar Serma Sumarno.

BPBD Kabupaten Dharmasraya sangat antusias dan mengapresiasi kepedulian Koramil 03/Pulau Punjung dalam pendistribusian air bersih kepada masyarakat di Kenagarian Panyubarangan kec Timpeh kab Dharmasraya.

“Kami dari BPBD sangat berterima kasih kepada anggota Koramil 03/PP kodim 0310/SS yang telah bekerjasama dalam pendistribusian air bersih kepada masyarakat kenagarian Panyubarangan ini”, demikian disampaikan oleh petugas dari BPBD.(Pen)

About admpenrem032

Check Also

Danrem 032/Wbr Pimpin Apel Gelar Pasukan Pengamanan Pemilu 2024

Padang – Untuk memastikan kesiapan prajurit dalam mengamankan serta menyukseskan Pemilu 2024 di Wilayah Sumatera …

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *