Peduli Sesama, Korem 032/Wbr Serahkan Bantuan Pada Korban Bencana

Korem 032 – Pasca bencana alam banjir bandang yang melanda sebagian daerah di Wilayah Kab. Solok Selatan  beberapa waktu lalu, Komandan Korem 032/Wbr Brigjen TNI Kunto Arief Wibowo didampingi Ketua Persit KCK Koorcabrem 032 Ibu Mia Kunto,  bersama Pecinta Off-road, PORBBI Sumatera Barat mendatangi lokasi beberapa titik bencana. Selasa (24/12).

Bencana  alam yang telah  mengakibatkan kerugian materil dan kerusakan rumah warga, fasilitas masyarakat, perkantoran dan lahan pertanian dan perkebunan. Sebagai wujud kepedulian sesama dan untuk mengurangi beban masyarakat,  Danrem bersama Komunitas IOF, PORBBI  memberikan  bantuan kepada masyarakat yang terdampak korban  bencana banjir bandang.

Pemberian bantuan yang berlangsung secara sederhana ini dilaksanakan di halaman sekolah SD Negeri 19 Sapan Salak Kec. Koto Parik Gadang Diateh, Kab Solok Selatan secara Simbolis bantuan  diserahkan langsung oleh bapak Danrem kepada Bupati Solok Selatan H. Muzni Zakaria. M. Eng. untuk disalurkan kepada masyarakat.

Dengan adanya kejadian musibah yang melanda beberapa tempat di daerah Solok Selatan ini  Danrem mengajak agar seluruh warga masyarakat ninik mamak, cerdik pandai, putra daerah untuk mari melihat dan belajar dari  dampak kejadian yang terjadi untuk saling membantu sesama dan  kita saling menjaga dan memelihara lingkungan agar bermanfaat bagi kita sendiri dan masyarakat banyak.

Lebih lanjut Danrem menjelaskan bahwa kegiatan  ini juga bersamaan dengan patroli pemantauan situasi wilayah dalam rangka pengamanan perayaan Natal tahun 2019 yang dilaksanakan di wilayah Provinsi Sumatera Barat sebagai wilayah teritorial Korem 032.

Ucapan terimakasih dan sambutan hangat dari Bupati Solok Selatan atas kehadiran Bapak Danrem, pecinta Off-road, Porbbi dan hadirin atas kedatangannya untuk  berbagi bersama dengan para korban bencana banjir bandang ini, semoga bermanfaat bagi masyarakat, tegasnya.

Hadir dalam kesempatan tersebut Danrem Brigjen TNI Kunto Arief Wibowo, Bupati Solok Selatan H Muzni Zakaria, M. Eng, Ketua Persit Koorcabrem 032,  Sekdakab Ir. Yulian Evi, Kepala BPBD Kab Solel Richy Amran, Ketua IOF Sumbar bapak Kwance, Pengurus Porbbi Sumbar,  Kasi Intel Korem Kolonel Kav Mukmin, Kasilog Kolonel Kav Asep Solihin, Kasiter Kolonel Inf Budi Prasetyo, Dandim 0312/Pdg Kolonel Arh Nova Mahanes Yudha, Dandim 0309/Solok. Letkol Arh Prio Iswahyudi, Dandim 0307/TD Letkol Inf Edi S Harahap,  Camat APGD Syahrul Munir, Kapolsek Iptu Masriwan, Danramil Muara Labuh,  Wali Nagari  Pakan Rabaa Timur, Ninik Mamak dan  masyarakat.(Pen 032)

About admpenrem032

Check Also

Danrem 032/Wbr Pimpin Apel Gelar Pasukan Pengamanan Pemilu 2024

Padang – Untuk memastikan kesiapan prajurit dalam mengamankan serta menyukseskan Pemilu 2024 di Wilayah Sumatera …

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *