Yayasan Budha Tsu Chi Wilayah Padang Laksanakan Kunjungan Silaturrahmi Ke Korem 032/Wbr

Padang,- Pimpinan dan anggota Yayasan Budha Tzu Chi Indonesia Kantor Perwakilan Padang Sumatera Barat melaksanakan kunjungan silaturahmi ke Korem 032/Wbr pada, Rabu 5 Mei 2021.

Kunjungan yang dilaksanakan di tengah suasana bulan puasa ini tidak mengurangi keakraban yang telah terbina selama ini antara Korem 032/Wbr dengan Yayasan Budha Tsu Chi Indonesia khususnya yang ada di Kota Padang.

Dalam Silaturahmi Yayasan Budha Tzu Chi Kantor Perwakilan Padang yang dipimpin oleh Widya Kasuma Lawrenzi tersebut disambut langsung oleh Komandan Korem 032/Wbr Brigjen TNI Arief Gajah Mada di Makorem 032/Wbr Jln. Sudirman No 29 Padang.

Komandan Korem 032/Wbr Brigjen TNI Arief Gajah Mada menyampaikan bahwa kunjungan ini adalah sebagai wujud silaturrahmi yang berkelanjutan dan selama ini kita sudah banyak melaksanakan kerjasama khususnya dalam kegiatan bakti sosial yang bersentuhan langsung dengan masyarakat diantaranya seperti pengobatan katarak, bibir sumbing, hernia serta di bidang sosial kemasyarakatan lainnya dan pada kesempatan ini Yayasan Budha Tsu Chi juga memberikan bantuan paket sembako sejumlah 800 paket yang nantinya akan kita bagikan kepada masyarakat kurang mampu, jelas Danrem.

Sementara itu bapak Widya Kasuma Lawrenzi selaku Ketua Yayasan Budha Tsu Chi Wilayah Padang menyampaikan bahwa masih dalam suasana pandemi Covid-19 ini kita terus melakukan silaturrahmi dan kerjasama untuk saling berbagi dengan saudara saudara kita yang kurang mampu untuk mengurangi beban masyarakat, jelasnya.(Penrem032)

About admpenrem032

Check Also

Dansatgas TMMD ke 116 Kodim 0319/Mtw Tinjau Relokasi Penyiapan RTLH

Mentawai,- Dansatgas TMMD Ke – 116 Kodim 0319/Mentawai Letnan Kolonel Inf Suirwan S.I.P meninjau langsung …

Tinggalkan Balasan



%d blogger menyukai ini: