TMMD Kodim 0309/Solok Hidupkan Kembali Warisan Budaya Leluhur Bangsa

SOLOK, –   TNI Manunggal Membangun Desa (TMMD) ke-112 Kodim 0309/Solok yang dilaksanakan di Nagari Koto Sani dan Nagari Tanjung Alai Kecamatan X Koto Singkarak Kabupaten Solok, Sumatera Barat sukses hidupkan kembali budaya warisan leluhur bangsa Indonesia yang telah mulai memudar, yaitu semangat gotong royong.

Personel TNI yang tergabung dalam satgas TNI Manunggal Membangun Desa (TMMD) terus berjuang keras membangkitkan semangat bergotong royong masyarakat hingga tumbuh kesadaran untuk turut berperan serta membangun nagariny, dengan ikut serta bekerja pada sasaran TMMD ke-112, Kamis, 16 September 2021.

Menurut Perwira Seksi Operasi (Pasiops) Kodim 0309/Solok Lettu Heriyanta saat berada di sasaran perbaikan lapangan bola, sasaran fisik TMMD dijadikan sarana untuk membangkitkan semangat gotong-royong oleh satgas TMMD, sehingga bisa kita saksikan bagaimana anggota satgas TMMD bersama masyarakat bahu membahu memasukan material ke dalam karung untuk dilangsir ke sasaran TMMD.

“Kegiatan kerja bhakti gotong royong ini mempunyai arti mendalam. Warisan budaya leluhur bangsa kita yaitu gotong royong yang saat ini sudah semakin luntur dalam tata kehidupan masyarakat pedesaan harus kita bangkitkan kembali, karena dengan gotong-royong akan tercipta rasa kebersamaan, rasa saling memiliki, senasib dan sepenanggungan, sehingga timbul rasa saling asah asih asuh antar sesama, ” ujar Lettu Heriyanta.

Sementara itu, di sela-sela istirahat, salah seorang warga setempat, Hasan yang ikut bergotong royong, menyampaikan rasa bangga, salut dan simpati kepada para anggota TNI yang tergabung dalam kegiatan TMMD ini.

“Semangat mereka membakar semangat kami warga Nagari sini, ” sebut Hasan.

“Padahal mereka bukan warga Nagari ini, tapi semangat, kebersamaan, kekompakan, keikhlasan, tanggung jawab serta kesungguhan hati mereka dalam bekerja dan membantu warga Nagari mengajarkan kami arti kebersamaan. Mereka patut diacungi dua jempol, ” imbuhnya mengakhiri. (Penrem032)

About admpenrem032

Check Also

Danrem 032/Wbr Pimpin Apel Gelar Pasukan Pengamanan Pemilu 2024

Padang – Untuk memastikan kesiapan prajurit dalam mengamankan serta menyukseskan Pemilu 2024 di Wilayah Sumatera …

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *