Peningkatan Jalan Koto Sani, Satgas TMMD Kodim Solok Mulai Lakukan Pengecoran

SOLOK, –  Memasuki hari ke-13, kegiatan fisik pengecoran jalan program TNI Manunggal Membangun Desa (TMMD) Reguler ke-112 Kodim 0309/Solok di Nagari Koto Sani, Kecamatan X Koto Singkarak, Kabupaten Solok, Sumatera Barat sudah masuk dalam tahap semenisasi setelah beberapa hari yang lalu mengerjakan makadam dan pengerasan.

Seperti diberitakan sebelumnya bahwa disamping pembangunan jalan sepanjang 250 meter, Satgas TMMD Kodim Reguler ke-112 Kodim 0309/Solok juga membangun 5 unit Rumah Tidak Layak Huni (RTLH) yang tersebar di dua Nagari yakni Nagari Koto Sani dan Nagari Tanjung Alai.

Sersan Satu Fahrul Murif Bintara Operasi Kodim 0309/Solok yang selalu melekat mendampingi serta membantu pengecoran agar para anggotanya tetap semangat mengatakan bahwa hasil yang sudah dicapai sampai dengan saat ini tidak semata-mata kerja keras anggota satgas saja.

Menurutnya, semua itu hasil kerja sama yang baik antara anggota Satgas dengan masyarakat saat melakukan pengecoran jalan.

“Anggota Satgas bersama warga saling bergotong royong melakukan pengecoran jalan agar pengerjaannya cepat selesai, ” ucapnya.

“Tahap demi tahap pengerjaan pengecoran jalan sudah terlihat hasilnya, ini semua berkat kegigihan anggota Satgas TMMD ke-112 dengan masyarakat, sehingga selesai tahap makadam dan pengerasan lanjut ke tahap pengecoran, ” ujarnya.(Penrem032)

About admpenrem032

Check Also

Danrem 032/Wbr Pimpin Apel Gelar Pasukan Pengamanan Pemilu 2024

Padang – Untuk memastikan kesiapan prajurit dalam mengamankan serta menyukseskan Pemilu 2024 di Wilayah Sumatera …

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *