Sambut HUT TNI Ke-76, Korem 032/Wbr Gelar Donor Darah

PADANG, – Dalam rangka menyambut Hari Ulang Tahun (HUT) TNI Ke – 76 yang jatuh pada 5 Oktober mendatang, Korem 032/Wirabraja gelar donor darah pada Selasa (28/9).

Acara yang terpusat di Gedung Sapta Marga Makorem 032/Wbr Kota Padang tersebut, menargetkan 500 kantong darah untuk direalisaikan kepada pasien yang membutuhkan.

Danrem 032/Wirabraja Brigjen TNI Arief Gajah Mada S.E, M.M bersama istri yang berpartisipasi mendonorkan daranya mengatakan, bakti sosial donor darah dan merupakan agenda tahunan yang dilaksanakan untuk menyambut HUT TNI yang Ke-76. Acara Donor darah tersebut, juga dilaksanakan selama dua hari.

Untuk menyukseskan acara Korem /032 Wirabraja bekerjasama dengan PMI Kota Padang dan menargetkan sebanyak 500 kantong darah.

” Pada hari ini, acara yang sama juga dilaksanakan di beberapa Kodim jajaran Korem 032/Wirabraja, semoga berjalan lancar dan memberikan manfaat bagi masyarakat luas, ” katanya.

Danrem mengatakan selain melibatkan personel TNI lingkungan Korem 032/Wirabraja, juga ikut serta ibu ibu Persit dan PNS Makorem.

” Bakti sosial donor darah ini merupakan wujud kepedulian kita TNI khususnya Korem 032/Wirabraja kepada masyarakat Sumbar, mudah mudahan darah yang disumbangkan dapat membantu PMI dan juga masyarakat yang membutuhkan dalam memenuhi kekurangan darah khususnya di wilayah Sumbar” katanya.

Usai pelaksanaan kegiatan Danrem menyampaikan ucapan terimakasih kepada semua pendonor baik daripada TNI, Ibu ibu Persit dan PNS Korem 032/Wirabraja.

Sementara itu Kepala rumahsakit TK III DR Reksodiwiryo Padang letkol Ckm Dr Paisal Rosid SPAN menyampaikan, donor darah cukup baik untuk kesehatan karena dapat merangsang terjadinya proses peremajaan sel-sel darah. Tidak hanya itu, mendonorkan darah juga merangsang sumsum tulang tetap keadaan aktif.

” Darah yang didonorkan sekitar 350 cc akan digantikan dengan 350 cc darah baru yang mempunyai fungsi dan kekuatan lebih optimal guna mengangkut nutrisi dan oksigen ke seluruh tubuh sehingga tubuh secara umum akan terjaga kesehatannya.,” tuturnya.(Penrem)

About admpenrem032

Check Also

Danrem 032/Wbr Pimpin Apel Gelar Pasukan Pengamanan Pemilu 2024

Padang – Untuk memastikan kesiapan prajurit dalam mengamankan serta menyukseskan Pemilu 2024 di Wilayah Sumatera …

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *