DANREM 032/WBR VIDCON DENGAN PANGDAM I/B TERKAIT PENGANTAR SATUAN BKO

Padang,- Danrem 032/Wirabraja Brigjen TNI Arief Gajah Mada S.E.,M.M, menggelar vidio conference (Vidcon) bersama Pangdam I/BB Mayjen TNI Hassanudin, S.I.P., M.M pada Kamis (2/12) di Aula Mako Yonif 133/Yudha Sakti.

Vidcon tersebut, dilakukan untuk memberikan motivasi dan pembekalan tugas terhadap personil Satuan bawah kendali operasi (BKO) Yonif 133/ Yudha Sakti sebanyak 45 orang.

Pangdam I/BB mayjen TNI Hassanudin, S.I.P., M.M saat memberikan arahan mengatakan para prajurit dilepas untuk bertugas wilayah Kodam XVII/ Cenderawasih dan Kodam XVIII/ Kasuari, secara teritorial tempat penugasan tersebut merupakan daerah yang luas dangan medan yang berat.

Berangkat dari hal itu, hendaknya para prajurit Satuan BKO selalu menjaga kesehatan untuk bekerja optimal selama bertugas.

“Karena kesehatan merupakan hal yang mutlak dalam mendukung kelancaran tugas,” tegasnya.

Pangdam menambahkan dalam melaksanakan tugas pembinaan teritorial agar para personel Satuan BKO Yonif/133 Yudha Sakti selalu membantu menyejahterakan masyarakat dan melaksanakan tugas dengan menghargai kearifan lokal daerah.

Dengan menghargai kearifan lokal daerah, maka penugasan akan mendapatkan respon positif dari masyarakat.

“Dengan demikian para personel Satuan BKO Yonif /133 Yudha Sakti yang akan bertugas di wilayah Kodam XVII/Cenderawasih dan Kodam XVIII Kasuari dapat menjadi kebanggaan masyarakat di wilayah penugasan khususnya di Provinsi Papua,” ungkapnya.

Usai Pangdam memberikan pengarahan Danrem 032/Wbr Brigjen TNI Arief Gajah Mada, S.E.,M.M menegaskan para prajurit BKO yang akan melaksanakan tugas ini merupakan kebanggaan satuan, maka dari itu, sekali lagi jaga diri, kesehatan dan jaga nama baik Kodam I/BB dan korem 032/wbr.

” Pintar-pintar baca situasi, tetap semangat dan tetap berdo’a memintak kepada Tuhan yang maha esa supaya kita diberi keselamatan dan kesuksesan dalam menjalankan tugas, ” katanya.

Beliau menekankan kepada personel Satuan BKO Yonif /133 Yudha Sakti agar berorientasi terhadap tugas pokok, memiliki disiplin yang tinggi, hindari pelanggaran sekecil apapun, jangan lengah, dan selalu waspada di setiap pelaksanaan penugasan.

“Kalian harus dekat dengan masyarakat dan mencintai masyarakat di tempat kalian bertugas,” tutupnya

Adapun acara tersebut, dihadiri oleh Komandan kodim 0312/Padang Kol Inf M. Ghoffar Ngismangil, Kasi Ops Kasrem 032/Wbr Kol Inf Bobbie Triyantho S.I.P, Danyonif 133/YS letkol Inf Suirwan S.I.P dan Para Perwira, BA, TA yonif 133/YS.(penrem032)

About admpenrem032

Check Also

Danrem 032/Wbr Pimpin Apel Gelar Pasukan Pengamanan Pemilu 2024

Padang – Untuk memastikan kesiapan prajurit dalam mengamankan serta menyukseskan Pemilu 2024 di Wilayah Sumatera …

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *