Memperingati Hari Juang TNI AD Ke 76, Kodim 0306/50 Kota Gelar Doa Bersama

Lima Puluh Kota,- Rangkaian kegiatan dalam rangka memperingati Hari Juang TNI AD ke 76 Tahun 2021 yang diselenggarakan oleh Kodim 0306/50 Kota tidak hanya dengan kegiatan Bakti Sosial dan Karya Bakti saja. Kali ini, Hari Juang TNI AD juga di isi dengan kegiatan keagamaan.

Seperti yang dilakukan oleh seluruh anggota Kodim 0306/50 Kota menggelar kegiatan doa bersama dalam rangka memperingati Hari Juang TNI AD ke 76 Tahun 2021 di Mesjid Taqwa Kodim 0306/50 Kota Jalan Raya Negara KM 7 Tanjung Pati. Kamis (16/12/2021).

Tampak Hadir dalam kegiatan tersebut Ketua Persit Kartika Candra Kirana Cabang LX Kodim 0306/50 Kota Ny Shinta Laleani Mastur, Pasi Pers Kapten Inf Salim, Pasi Intel Letda Arm Jafrimannedi, seluruh Danramil Jajaran, Bintara, Tamtama, Pns dan anggota Persit Kartika Chandra Kirana Dim 0306/50 Kota.

Pasi Pers Kapten Inf Salim mewakili Dandim 0306/50 Kota dalam sambutannya menyampaikan, kegiatan ini merupakan serangkaian kegiatan memperingati Hari Juang TNI AD ke 76 Tahun 2021, yang kali ini mengangkat tema “TNI Angkatan Darat Bersama Rakyat Membangun Bangsa” yang dapat menggambarkan perjuangan mempertahankan kemerdekaan dan diimplementasikan dalam kita bersama sama membangun bangsa ini.

Meneruskan cita cita para pejuang adalah tugas kita bersama, Selain itu juga sebagai wujud syukur untuk mendoakan leluhur pendahulu TNI AD yang telah rela berkorban demi bangsa dan negara Indonesia, Ujar Kapten Inf Salim.(Pen0306)

About admpenrem032

Check Also

Danrem 032/Wbr Pimpin Apel Gelar Pasukan Pengamanan Pemilu 2024

Padang – Untuk memastikan kesiapan prajurit dalam mengamankan serta menyukseskan Pemilu 2024 di Wilayah Sumatera …

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *