Dandim 0310/SSD Kunjungi Lokasi Kegiatan Produktif Anggota Babinsa Koramil 06/Palangki

Sijunjung,- Selain Menjaga Petahanan Negara Sertu Rahmat yang tak lain merupakan Bintara Pembina Desa (Babinsa) yang bertugas di Koramil 06/Palangki Jajaran Kodim 0310/SSD disela-sela aktifitasnya sebagai seorang anggota TNI AD, juga menyempatkan diri beternak Ayam petelur sebanyak 2000 ekor yang dibantu seorang warga yang tidak mempunyai pekerjaan tetap.Budi daya Ayam petelur ini di kerjakan di lahan Sertu Rahmat, Kamis (01/9/2022)

Sertu Rahmat melaksanakan panen telur ayam sebanyak 2000 ekor ayam petelur yang dibantu satu orang masyarakat yang tidak mempunyai pekerjaan tetap.

Dengan usaha dan kerja kerasnya,Sertu Rahmat tak hanya sukses dalam menjalankan tugasnya sebagai aparat pertahanan negara, tetapi juga berhasil mengembangkan usaha ternak ayam petelur miliknya.

Dandim 0310/SSD Dalam Kunjungannya Gimana Awal Mula Nya Usaha Seperti ini Pelda Supriadi menceritakan, awal memulai usahanya itu, jumlah ternaknya hanya bermodalkan 1000 ekor ayam yang merupakan modal secara mandiri.

Namun dengan keuletan dan kesabarannya, ternak ayam petelur ini berhasil menambah penghasilan keluarga.

Sertu Rahmat mengaku, beternak ayam petelur ini ditekuninya sejak beberapa tahun silam dengan mengambil lokasi di Dekat Kediamannya dia menuturkan, beternak ayam petelur selain merupakan kegemarannya juga menambah penghasilan.

“Alhamdulillah, dari usaha ternak ayam petelur ini sangat membantu kesejahteraan keluarga kami,” tuturnya. Pendim 0310/SSD. (Pen0310)

About admpenrem032

Check Also

Danrem 032/Wbr Pimpin Apel Gelar Pasukan Pengamanan Pemilu 2024

Padang – Untuk memastikan kesiapan prajurit dalam mengamankan serta menyukseskan Pemilu 2024 di Wilayah Sumatera …

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *