Danrem 032/Wbr: Netralitas Pada Pemilu Tahun 2024, “Komitmen Institusi TNI-AD”

Padang,- Komandan Resort Militer (Danrem) 032/Wirabraja Brigjen TNI Rayen Obersyl dan Ketua Persit Kartika Chandra Kirana Koorcabrem 032 PD I/BB Ny. Evidhayani Obersyl beserta Kasi Kasrem 032/Wbr lakukan kunjungan kerja ke Kodim 0311/Pessel, Jumat (23/6/2023).

Dalam kunjungannya, Danrem 032/Wbr beserta rombongan disambut langsung oleh Dandim 0311/ Pessel Letkol Inf Sunardi, Bupati Pesisir Selatan Rusma Yul Anwar, bersama Kapolres Pessel AKBP Novianto Taryono, beserta Forkopimda Kabupaten Pessel diawali dengan pengalungan selendang batik khas pesisir selatan oleh Bupati Pesisir Selatan.

Kedatangan orang nomor satu di jajaran Korem 032/Wbr tersebut dilakukan bertujuan untuk bersilaturahmi dengan pejabat setempat dan melihat secara langsung kondisi nyata prajurit/ Satuan, sekaligius memberikan arahan kepada personel serta keluarga besar Kodim 0311/Pessel.

Dalam arahan Brigjen TNI Rayen Obersyl kepada Prajurit dan Keluarga besar Kodim 0311/Pessel, agar terus menjalin silaturahmi, dan bersinergi bersama dengan Forkopimda, dalam menciptakan keamanan dan kenyamanan masyarakat di Kabupaten Pesisir Selatan.

“Kita sebagai makluk sosial tidak bisa hidup sendiri, kita memiliki keterbatasan dan perlu bantuan orang lain, maka komunikasi dan sinergi harus, dalam melaksanakan tugas”, tegas Danrem.

Lebih lanjut Brigjen TNI Rayen Obersyl menambahkan, dalam menjalin interaksi dan komunikasi dengan semua orang jangan mengedepankan untung dan ruginya. namun, bagaimana bisa sama-sama supaya terwujud berkesinambungan antara rekan/instansi TNI-Polri dan Pemerintah daerah.

Selanjutnya dalam Pilkada serentak nantinya pada tahun 2024, ia menegaskan untuk Prajurit harus Netral, dan berikan rasa aman dan nyaman kepada masyarakat.

“Netralitas pada Pemilu tahun 2024 mendatang merupakan komitmen institusi TNI-AD yang harus kita tegakkan dan tidak dapat di tawar-tawar”, tegas Danrem.

Terakhir dalam arahnya, semoga TNI selalu terdepan dalam menjaga kedaulatan Negara Republik Indonesia, dan senantiasa bersama dengan rakyat dalam memajukan pembangunan. ” TNI adalah bagian dari Rakyat,” pungkasnya.

Pejabat yang Ikut hadir bersama rombongan, Kasi Intel Kasrem 032/Wbr Kolonel Inf Moechtar Indrya, Kasilog Kasrem 032/Wbr Kolonel Inf Akmil Satria Martha Yudha, Dantim Intel Korem 032/Wbr Mayor Arh Eddy Saputra Ginting, Kapenrem 032/Wbr Mayor Chb Sion Manihuruk. (Penrem 032)

About admpenrem032

Check Also

Danrem 032/Wbr Pimpin Apel Gelar Pasukan Pengamanan Pemilu 2024

Padang – Untuk memastikan kesiapan prajurit dalam mengamankan serta menyukseskan Pemilu 2024 di Wilayah Sumatera …

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *